Pada 26-29 September yang lalu mahasiswa FTI Kampus Budi Luhur C Salemba mengadakan acara pendakian bersama di Gunung Prau, Wonosobo. Selama kurang lebih 3 hari terjadi banyak momen yang luar biasa seru apalagi saat mencapai puncak Gunung Prau di ketinggian 2.565 mdpl. Keseruan tersebuti bisa di lihat di beberapa foto berikut.
Perjalanan berangkat menggunakan kereta serayu malam jurusan St.Kota- St.Purwokerto, perjalan sendiri ditempuh kurang lebih 11 jam. di mulai dari pukul 21.00 sampai purwokerto pukul 08.00 kemudian dilanjutkan dengan naik angkutan jurusan Purwokerto – Wonosobo yang ditempuh kurang lebih 4 jam, lalu dilanjutkan lagi naik minibus menuju dieng kurang lebih 2,5 jam. Perjalanan yang melelahkan namun sangat seru karena pemandangan alam kota wonosobo yang sungguh indah.
Setelah itu rombongan mengunjung obyek wisata candi dieng dengan berjalan kaki. Selain itu juga mengunjungi kawasan telaga warna dan kawah sikidang.
Setelah mengunjung dieng, rombongan kembali ke POS Tapak Banteng untuk melakukan registrasi pendakian dan sekaligus istirahat.
Perjalan ke puncak pun di mulai pukul 00.00 dengan tujuan agar bisa menikmati sunrise dan melihat dari dekat Gunung Sindoro dan Gunung sumbing selain bisa melihat Gunung merbabu dan merapi yang masih aktif.
Kemudian tepat pukul 04.30 rombongan sampai dipuncak dengan selamat. berikut keindahan pada puncak Gunung Prau
Untuk pendakian menggunakan jalur Patak Banteng sedangkan jalur turun menggunakan jalur dieng dengan keindahan landscape nya yang terkenal yaitu bukit teletubies.
Perjalan turun kurang lebih ditempuh 2 jam. Kemudian perjalanan pulang di lanjutkan dengan naik bus Pahala Kencana dari Terminal Wonosobo menuju Terminal Rawamangun. Berikut tadi adalah sekilas perjalanan pendakian gunung prau oleh mahasiswa FTI budi luhur salemba, apabila fakultas lain yang ingin/telah melakukan pendakian ingin berita nya di post disini bisa menghubungi saya. Sekian dan Terima Kasih semoga bermanfaat.